Perusahaan Ini Hukum Karyawannya Dengan Makan Ulat Hidup



Sebuah perusahaan Furniture di China membuat sebuah kebijakan aneh yang akan menghukum karyawan yang miliki kinerja buruk dengan memakan cacing hidup. Parahnya lagi hukuman ini dilakukan di tengah umum.

Seperti dilansir dari Straitstimes, ada sekitar 50 orang dengan berpakaian seragam toko sedang berkumpul di alun-alun Hanzhong, Shaanxi.

Kemudian seorang pria terlihat membawa dua tas, satu berisi sumpit, cangkir dan minuman keras, sementara tas satunya berisi cacing yang masih hidup. Kemudian ia membacakan nama-nama karyawan yang berkinerja buruk lalu ia menuang minuman keras ke dalam cangkir kemudian menambahkan cacing hidup lalu menyuruh karyawannya untuk menyantapnya.

Menurut salah satu karyawan toko itu, setiap karyawan diwajibkan untuk mencapai target lalu melaporkan kepada Supervisor. Jika ada yang tidak mencapai target, maka ia akan menerima hukuman secara sukarela pada keesokan harinya.

"Hukuman hari ini adalah menyantap cacing yang di beli dari pasar hewan. Setiap kehilangan 1 pelanggan maka masing-masing harus makan 4 cacing." ujar karyawan lain.

"Kami sudah sepakat untuk menargetkan penjualan pada setiap karyawan kami dan mereka semua sudah setuju, jika ada yang gagal mencapai target maka ia harus mendapat hukuman secara suka rela." ujar seorang yang bertanggungjawab di perusahaan itu.

Hukuman ini jelas mendapat reaksi dan hujatan keras bagi banyak orang, banyak yang berpendapat bahwa seharusnya sebuah perusahaan harusnya menghormati karyawannya dan bukannya malah merendahkannya. Zhao Xiaodong, seorang pengacara lokal menyebutkan bahwa memaksa karyawan memakan cacing hidup sudah melanggar hak-hak sebagai karyawan. Bagaimana menurut kamu?

Masih pilih-pilih cerita? Biarkan RadarMini merekomendasikan cerita terbaik untukmu!

0 Response to "Perusahaan Ini Hukum Karyawannya Dengan Makan Ulat Hidup"

Post a Comment